Breaking News
Loading...
Selasa, 27 November 2012

BBM subsidi Habis 22 Desember 2012

17.34

BBM Subsidi Habis 22 Desember 2012, BBM Naik Lagi... ?



Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Rudi Rubiandini memperkirakan stok Bahan Bakar Minyak premium bersubsidi bakal habis pada 22 Desember 2012. Karena itu, Rudi membayangkan bisa terjadi kerusuhan.



"Bisa dibayangkan kalau delapan hari tanpa BBM bersubsidi, akan terjadi kerusuhan," katanya, di Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta Selatan, Senin (26/11/2012).


Menurut Rudi, prediksi habisnya stok BBM nasional bersubsidi itu beberapa hari lebih cepat dari perkiraan Pertamina. Karena itu, agar stok BBM bisa mencukupi hingga pada hari yang diperkirakan Pertamina, Rudi menyakan akan melakukan pengurangan jatah di setiap pompa bensin.


"Kadang-kadang dua sampai tiga jam sehari BBM bersubsidinya ditahan. Keberadaan energi tetap ada cuma subsidinya saja yang ditahan dalam waktu tertentu," ujarnya.


Menurut Rudi, pemerintah saat ini juga sedang mengencangkan ikat pinggang soal penggunaan BBM akibat konflik Gaza, Palestina. Rudi mengatakan konflik itu berujung pada naiknya harga minyak dunia.


"Harga minyak mulai naik kembali. Sebetulnya berat bagi kita. Jadi tabungan BBM kita memang mulai tergerogoti," tandas dia. sumber : okezone.com


Powered by : tricajus, cara pemesanan tricajus

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer